Jelang Akhir Masa Kampanye, Paslon Cabup Cawabup Bogor Rudy-Jaro Hadiri Kampanye Akbar
Cerdas MemilihNewsHot
Redaktur: Heru Sulistyono

Jelang Akhir Masa Kampanye, Paslon Cabup Cawabup Bogor Rudy-Jaro Hadiri Kampanye Akbar, Sabtu 23 November 2024 / Foto: Istimewa

Bogor, tvrijakartanews - Jelang akhir masa kampanye, pasangan calon (Paslon) Cabup dan Cawabup nomor urut 1, Rudy Susmanto - Jaro Ade menggelar kampanye Akbar di Sirkuit Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu 23 November 2024.

Pada kesempatan itu, Calon Wakil Bupati (Cawabup) Bogor Jaro Ade menyampaikan apresiasi kepada para pendukung yang telah hadir serta mendukung hingga detik detik akhir menuju pelaksanaan Pilkada 2024. 

“Kami apresiasi kepada relawan yang hadir, relawan baru maupun relawan Jaro Ade yang sudah tergabung menjadi satu tujuan untuk membangun Kabupaten Bogor menjadi Bogor gemilang,” ujar Jaro Ade dalam sambutanya, Sabtu 23 November 2024.

Selain itu, ia juga memberikan apresiasinya kepada para tim pemenangan Pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade yang telah berjuang bersama.

“Saya berikan apresiasi setinggi tingginya juga kepada ketua tim Iwan Setiawan yang telah berusaha mendukung perjuangan dari awal hingga akhir,” jelasnya.

Lebih lanjut, Jaro Ade meminta kepada para pendukung untuk tetap bersama sama dalam mengawal pasangan nomor urut 1 hingga meraih kemenangan dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) setentak 27 November 2024.

“Dan juga saya berterimakasih kepada seluruh partai koalisi yang mendukung pak Rudy dan pak Jaro Ade. Tolong kepada ibu bapak, kita sudah bagus dan sudah baik, maka kita jaga sampai tanggal 27 November ini,” ungkap Jaro Ade.

Sebagai informasi, Pasangan nomor urut 1 Rudy Susmanto-Jaro Ade didukung oleh 17 partai koalisi diantaranya, Golkar, PAN, PPP, Demokrat, PKS, Partai Ummat, dan beberapa partai pendukung lainya.

Sementara itu, Pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade menargetkan suara sebanyak 85 persen di setiap wilayah dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang tinggal menghitung hari.